Kamis, 30 Maret 2017

Review Jurnal Ke 1 “Akuntansi Internasional”


Nama Jurnal
Jurnal InFestasi
Volume / Halaman
Vol. 10 No. 2 / Hal 133-137
Judul Jurnal
Perbedaan Sebelum dan Sesudah Penerapan IFRS Terhadap Laba Bersih, Ekuitas dan Abnormal Return
 Nama Penulis
Ira Febrianti, Tona Aurora Lubis, Wirmie Eka Putra
Tanggal Jurnal
Desember 2014
Tujuan Penelitian
-
Metode Penelitian
Metode pengumpulan sampel yang digunakan yaitu metode judgement sampling salah satu bentuk dari purposive sampling. Dengan populasi penelitian adalah seluruh perusahaan yang terdaftar di BEI tahun 2011 dan 2012. Dalam penelitian ini menggunakan uji statistik non parametrik.
Variabel Penelitian
Variabel independennya adalah Penerapan sebelum dan sesudah IFRS
Variabel dependennya adalah Laba Bersih, Ekuitas, dan Abnormal Return
Hasil Penelitian
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah penerapan IFRS terhadap laba bersih perusahaan, terlihat dari nilai Z hitung (z-hitung = -6,354) yang lebih besar dari z tabel (z tabel = -1,96). Dimana jumlah perusahaan yang Net Profit Margin (NPM) nya lebih besar sesudah penerapan IFRS adalah 63 perusahaan (81%), yang lebih rendah sebanyak 5 perusahaan (6%) dan yang tidak berbeda adalah 10  perusahaan (13%).

Selain itu pada ekuitas perusahaan juga terdapat perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah penerapan IFRS, terlihat dari nilai Z hitung (z-hitung = -5,827) yang lebih besar dari z tabel (z tabel = -1,96). Dimana jumlah perusahaan yang Return On Equity (ROE) nya lebih besar sesudah penerapan IFRS adalah 64 perusahaan (82%), yang lebih rendah sebanyak 5 perusahaan (6%) dan yang tidak berbeda adalah 9  perusahaan (12%).

Sedangkan pada abnormal return  juga terdapat perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah penerapan IFRS, terlihat dari nilai Z hitung (z-hitung = -7,113) yang lebih besar dari z tabel (z tabel = -1,96). Dimana jumlah perusahaan yang Abnormal Return saham nya lebih besar sesudah penerapan IFRS adalah 73 perusahaan (94%), dan yang lebih rendah sebanyak 5 perusahaan (6%).
Kesimpulan Penelitian
Berdasarkan hasil pengujian diperoleh kesimpulan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan terhadap laba bersih, ekuitas, dan abnormal return saham sesudah penerapan IFRS. Penelitian ini menunjukan bahwa IFRS berpengaruh terhadap laporan keuangan dengan terdapatnya perbedaan yang signifikan sebelum dan sesudah penerapan IFRS pada perusahaan yang terdaftar di pasar modal. 
Pendapat Mengenai Jurnal
Menurut kami, jurnal ini sudah cukup baik. Materi yang dibahas menarik dan cukup mudah dimengerti. Namun sebaiknya dijabarkan tujuan dari penelitian sehingga memudahkan pembaca dalam memahami isi dari jurnal.

Sumber:



0 komentar:

Posting Komentar

 
Efenni Prima Canceria Copyright © 2012 Design by Ipietoon Blogger Template